Selamat Datang

di blogku semoga anda nyaman . TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Rabu, 03 Agustus 2011

Manfaat bunga rosella

 



Tidak mengherankan, sadar atau tidak dengan aktivitas yang semakin tinggi, wanita semakin beresiko terpapar faktor-faktor eksternal diluar kontrolnya, yang aka berpengaruh terhadap kesehatan fisik dan keseimbangan emosionalnya. Hal tersebut sebagai life-toxins, yang membuat wanita tidak maksimal dalam menjalankan kegiatan sehari-hari.
Life-toxins hadir secara alami dan tidak bisa dihindari. Contohnya saja radikal bebas. Partikel radikal bebas tersebut bisa berasal dari asap rokok, asap kendaraan bermotor, radiasi sinar UV, makanan tidak sehat, kontaminasi pestisida pada sayuran dan buah, hingga zat pewangi.
Tidak hanya radikal bebas dan zat-zat kimia yang dapat meracuni tubuh. Life-toxins juga dapat memasuki level emosional yang mengakibatkan tekanan yang akan menambah permasalahan wanita. Contohnya, tekanan emosional akibat kemacetan lalu lintas yang tiada berujung, pekerjaan yang menumpuk, deadline ketat, maupun problem hubungan dengan pasangan atau teman.
Manfaat rosella Dengan gaya hidup tersebut sekaligus paparan life-toxins setiap harinya, lambat laun dapat memicu ketidakseimbangan didalam tubuh. Untuk itu, menjaga tubuh dari dampak buruk life-toxins salah satunya dapat diatasi dengan mengkonsumsi antioksidan dari bahan alami.
Antioksidan berperan menetralkan radikal bebas sehingga mampu menurunkan risiko yang berdampak terhadap kesehatan. Salah satu bahan alami yang dikenal memberikan manfaaat tersebut adalah Rosella(Hibiscus sabdarifa).
Menurut John Mclntosh dari Institute of Food Nutrition and Human Health, Massey Uniersity, Selandia Baru, rosella mengandung 51% antiosianin sebagai antioksidan yang berperan menjaga kerusakan sel dari sinar UV berlebih yang diserap tubuh. Sementara itu rosella memiliki sumber vitamin C yang sangat baik, disisi lain rosella juga menjadi sumber vitamin A, zat besi, dan potasium, bahkan baik untuk kesehatan jantung.
Secara ringkas, manfaat rosella telah banyak dirasakan oleh penduduk Indonesia, yaitu meningkatakan stamina dan daya tahan tubuh, menormalakan gula darah, asam urat, kolesterol, dan memelihara kesehatan kulit dan mengurangi kerut. Selain itu rosella juga dapat menurunkan berat badan, antibaktri dan antivirus, membantu metabolisme tubuh, serta menunda menopause dan osteoporosis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar